Powered by Blogger.

Pages

Sunday, 18 August 2013

Peringatan Hari Kemerdekaan RI




Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI yang ke 68, GPdI Negara mengadakan peringatan 17 agustus-an pada hari minggu tanggal 18 Agustus 2013. Acara ini diselenggarakan oleh Pelayanan Sekolah Minggu dan sebagian dari Aktivis pelayan GPdI Negara.


Acara yang dimulai tepat jam 10 pagi didahului oleh visualisasi  Firman Tuhan tentang kejadian  bangsa Israel yang dipimpin oleh Musa melewati laut Kolsom saat dikejar tentara Mesir namun Allah memberikan kemenangan atas bangsa Israel. visualisasi ini juga didukung dengan gerak dan lagu-lagu sekolah minggu seperti " aku pahlawan Kristus, bagaimana cara Musa, Yesus idolaku, dsb" sehingga semakin menarik. 

Setelah itu dilanjutkan dengan lomba untuk anak-anak sekolah minggu meliputi lomba menggambar dan menyanyi. Adapun juara 1 lomba menyanyi diraih oleh adik dessy dan juara 1 lomba menggambar dan mewarnai diraih oleh adik Christy.

Seusai lomba anak sekolah minggu dilanjutkan lomba untuk para pelayan aktivis gereja. Lomba yang diadakan meliputi lomba tebak judul lagu, lomba mencari  lagu dan lomba makan krupuk. Event ini diadakan untuk mempererat persaudaraan dan kebersamaan antar pelayan. 

Kuasa Tuhan memerdekakan..
Salam Merdeka..!!

berikut album foto perayaan 17 Agustus Sekolah Minggu


berikut album foto perayaan 17 Agustus Pelayan GPdI Negara











0 comments:

Post a Comment