Powered by Blogger.

Pages

Monday 20 January 2014

Rahasia Kerajaan Sorga






Ringkasan Khotbah Minggu, 10 November 2013
Pdt. N.Runkat

Wahyu 5: 9
(9)  Dan mereka menyanyikan suatu nyanyian baru katanya:"Engkau layak menerima gulungan kitab itu dan membuka meterai-meterainya; karena Engkau telah disembelih dan dengan darah-Mu Engkau telah membeli mereka bagi Allah dari tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa. 
Suatu Penglihatan yang oleh diperlihatkan Allah kepada Yohanes dan dicatat dalam Kitab Wahyu tentang kebesaran Allah yang tidak pernah berubah sejak dunia dijadikan hingga pada akhir zaman. Pasal ini menggambarkan tentang suatu Kitab yang dimaterai dan tidak ada seorangpun yang dapat membuka materai pada gulungan kitab itu. Materai dalam suatu surat atau kitab menandakan bahwa isi dari surat atau kitab itu begitu berharga dan seringkali bersifat rahasia sehingga tidak banyak orang dapat melihat isi surat atau kitab yang sudah dimaterai kecuali telah dibuka oleh seseorang yang dianggap layak atau mempunyai kekuasaan mutlak untuk membukanya.

Tetapi ada Pujian atau Nyanyian yang dikumandangkan bahwa Anak Domba layak menerima kitab itu dan membuka meterainya. Pujian ini bukan sembarang lagu tetapi suatu Nyanyian Baru tentang pengagungan kepada Anak Domba. Memuji Tuhan merupakan suatu bentuk melayani Tuhan dan didalam pujian kepada Tuhan mengandung KUASA. Bila kita melayani Tuhan dengan memuji Tuhan penuh dengan Roh Kudus akan membakar semangat orang lain yang mendengar bahkan mengundang Hadirat Tuhan turun. Maka dapat dikatakan kita adalah Pelayan-Pelayan Anak Domba Allah. Jika kita berbicara tentang Pelayan maka itu berarti dalam segala aspek hidup kita melayani Anak Domba Allah; Memuji Tuhan, bersaksi memberitakan Injil Keslamatan, Hidup sesuai dengan kehendak Tuhan sehingga menjadi berkat untuk orang lain.

Ada aspek lain tentang menjadi seorang Pelayan Anak Domba karena Dialah yang layak membuka meterai kitab seperti yang terdapat pada ayat 9. Kitab dipegang Tuhan Yesus dan Ialah yang membukanya untuk kita. Orang-orang yang Melayani Tuhanlah yang akan menerima setiap Rahasia Firman Tuhan yang sudah dibuka oleh Tuhan Yesus. Melalui Korban DarahNya, Dia telah Lunas membayar setiap hutang dosa seluruh umat manusia. Kepada orang yang Percaya kepadaNya, setia melayaniNya dan dekat padaNya akan dibuka seluruh Rahasia Firman Allah.
1 Korintus 2:10 " Karena kepada kita Allah telah menyatakannya oleh Roh, sebab Roh menyelidiki segala sesuatu, bahkan hal-hal yang tersembunyi dalam diri Allah."
Kita bisa mengerti isi hati Allah karena Roh Kudus yang menyatakannya kepada kita. Bahkan dalam Matius 13:10-17 Tuhan Yesus mengajar orang banyak dalam bentuk perumpamaan sehingga murid-muridNya heran. Tetapi Tuhan Yesus menjelaskan bahwa kepada murid-muridNya diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga. Hanya orang yang dekat dan mau melayani Tuhan yang akan diberitakan Rahasia Kerajaan Sorga. Sangat Luar biasa! Karena semakin kita mau melayani Tuhan dan mencari kebenaran Firman Tuhan maka kepada kitalah Rahasia Sorga itu akan dibuka. Bahkan semakin kita menerimanya dan memiliki pengetahuan akan isi hati Allah maka Allah akan terus memberikannya pada kita hingga berkelimpahan. PUJI TUHAN!

Rahasia Sorga yakni isi hati Allah sendiri kita terima agar kita dapat  mengerti kehendak Allah dalam kehidupan kita. Salah satu syaratnya adalah:
Roma 12: 1-2 "Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah: itu adalah ibadahmu yang sejati. Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna.
Semakin hari kita akan selalu disempurnakan oleh Tuhan untuk mengerti setiap Rahasia Sorga yaitu membedakan manakah kehendak Allah; apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang SEMPURNA.

HALELUYA.



 


0 comments:

Post a Comment